Panduan Tepat Merawat Orang Tua Sakit di Rumah from kasep sekali's blog

 

Seiring dengan bertambahnya usia kemampuan tubuh di dalam bekerja juga semakin turun, hal inilah yang membuat Anda akan lebih mudah terserang penyakit, diantaranya adalah penyakit-penyakit berbahaya. Sebagai anak tentunya sudah menjadi sebuah kewajiban untuk merawat orang tua yang sakit tersebut, sebagai bakti karena dulunya semasa kecil juga selalu dirawat dan dibesarkan dengan penuh kasih sayang. Beberapa jenis penyakit mungkin tidak bisa dilakukan perawatan di rumah, sehingga mau tak mau maka harus dibawa berobat ke rumah sakit.

 

Namun ada pula jenis penyakit yang bisa dilakukan perawatan jalan, sesekali nantinya dibawa ke rumah sakit, namun tak perlu di rawat inap. Sehingga tak membutuhkan jasa dari perawat yang ada di sana, sepenuhnya tanggung jawab buah hai dalam merawat orang tuanya yang tengah sakit tersebut. Berbicara mengenai perawatan bagi orang tua yang sudah sakit ini tentunya tidak bisa dilakukan sembarangan, karena bagaimanapun akan mempengaruhi psikis dan juga kesembuhan mereka kedepannya.

 

Berikut ini beberapa kiat yang bisa Anda aplikasikan untuk merawatnya, diantaranya adalah:

 

1.       Pastikan kondisi kamar perawatan mereka nyaman dan juga bersih, apalagi bagi orang tua yang sedang sakit dan hanya bisa berbaring di atas ranjang saja, maka kondisi kamar harus diperhatikan dengan benar. Akan lebih baik menempatkannya pada kamar yang cerah dan juga bisa terkena sinar matahari secara langsung.

2.       Jaga kebersihan tubuh mereka, orang tua yang sakit dan tidak bisa terlalu banyak bergerak, maka mau tak mau untuk menunjang kebutuhan seperti mandi, buang air kecil maupun besar juga harus diatur oleh buah hatinya, karena memang mereka tak akan bisa melakukannya sendiri. Anda bisa menunjangnya dengan mengenakan popok Confidence, popok dewasa yang paling tidak akan jauh lebih praktis digunakan, juga membuat orang tua nantinya akan tetap bersih meskipun harus buang air di atas tempat tidurnya.

3.       Ajak mengobrol, jangan diamkan mereka atau bahkan di tinggal bekerja, sebagai anak yang baik, maka dianjurkan untuk menemani orang tua yang sedang sakit tersebut meskipun tidak begitu lama, paling tidak Anda bisa mengajaknya untuk mengobrol meskipun tidak lama, guna mencegah mereka terkena stress karena selalu dibiarkan sendirian dan juga sunyi.

4.       Sebaiknya jangan memaksanya untuk makan, ketika sudah sakit maka orang tua juga akan tampak seperti anak kecil, dimana nantinya akan menjadi sulit untuk makan. Namun ada baiknya untuk tidak memaksa mereka makan, akan lebih aman menunggunya sampai lapar. Biasanya jika sudah lapar maka dengan sendirinya mereka mau untuk makan. Pilihkan juga menu makanan kesukaannya, namun tetap sehat dan aman dikonsumsi.

5.       Tawarkan sesuatu, sesekali tawari mereka dengan sesuatu yang disukai, misalnya adalah makanan atau dengan mengajaknya keluar, paling tidak hal ini akan memperbaiki mood atau suasana hati yang tidak begitu baik.

6.       Ajak jalan-jalan, sesekali orang tua yang sedang sakit juga butuh untuk melihat pemandangan di luar, maka ada baiknya mengajak mereka untuk jalan-jalan, tempatkan mereka di atas kursi roda, kemudian dorong dan ajak berkeliling di luar agar tidak mudah stress.

 

Bisa dikatakan merawat orang tua sakit bisa jauh lebih sulit dibandingkan dengan anak-anak yang sedang sakit. Sangat disarankan juga bagi Anda untuk ekstra sabar dan juga menjaga kondisi tubuh agar tetap fit agar tidak ikut-ikutan sakit.


Previous post     
     Next post
     Blog home

The Wall

No comments
You need to sign in to comment